Analisa Penyelenggaraan Pengembangan Kompetensi Aparatur Sipil Negara yang Ramah Lingkungan
Abstract
Aktifitas manusia yang cenderung merusak lingkungan, menyebabkan tingginya angka pemanasan global dan mengakibatkan perubahan iklim. Fenomena tersebut berdampak pada terjadinya bencana alam yang merugikan bagi manusia. Dampak tersebut semakin lama semakin meluas dan memburuk. Salah satu aktifitas manusia tersebut adalah kegiatan pengembangan kompetensi Aparatur Sipil Negara (bangkom ASN). Kegiatan yang melibatkan sekitar 4 juta pegawai ini menghasilkan emisi gas rumah kaca dan sampah pada penyelenggaraannya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat penyelenggaraan bangkom ASN yang ramah lingkungan. Pada penelitian ini digunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan survei, wawancara dan kajian literatur. Sedangkan metode yang digunakan adalah studi kasus jamak dengan metode analisis komparatif dan sampel berasal dari unit kerja yang memiliki tugas menyelenggarakan bangkom ASN. Hasil dari survei yang dilakukan ditemukan bahwa penerapan penyelenggaraan bangkom ASN berada pada skor 23,89 (dari skor maksimal 35,00) dengan kategori cukup. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa tingkat penyelenggaraan bangkom ASN cukup ramah lingkungan, namun tetap dibutuhan kebijakan dan program untuk mendorong percepatan penyelenggaraan bangkom ASN yang ramah lingkungan.
Kata Kunci: pengembangan kompetensi aparatur sipil negara; ramah lingkungan; pemanasan global; perubahan iklimFull Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
@2017-2024
Jl. Hayam Wuruk No. 34-38 Bandung
Politeknik STIA LAN Bandung
Powered by OJS (Open Jounal Systems)