Memperkuat Presidensialisme: Redesain Lembaga Kepresidenan Republik Indonesia Berdasarkan Kerangka Center of Government

Adif Rachmat Nugraha

Abstract


Sebagai negara yang menganut sistem presidensial, Indonesia menghadapi kekosongan hukum berupa ketiadaan peraturan mengenai lembaga kepresidenan, yang berdampak pada ketiadaan acuan mengenai bentuk dan struktur lembaga kepresidenan yang ideal di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis eksistensi lembaga kepresidenan Indonesia pasca-Reformasi dan peluang redesainnya berdasarkan kerangka Center of Government (CoG). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif melalui studi kepustakaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fokus lembaga kepresidenan Indonesia  lebih mengarah pada pelaksanaan tugas dukungan kebijakan dan manajemen politik kebijakan, di samping juga pemantauan program prioritas Presiden sebagai bagian dari manajemen kinerja pemerintahan, serta komunikasi kebijakan dan kepresidenan. Dalam hal ini, redesain lembaga kepresidenan Indonesia diarahkan pada bentuk yang konsentrik dengan menempatkan Kementerian Sekretariat Negara sebagai penjuru lembaga kepresidenan Indonesia, didukung institusi lembaga kepresidenan di lingkaran keduanya, dan pelaksanaan inisiatif strategis di lingkaran terluarnya. Selain itu, upaya redesain lembaga kepresidenan Indonesia menjadi momen yang tepat dalam mengembangkan badan pengetahuan dari studi kepresidenan di Indonesia.


Keywords


Presidensialisme; Lembaga Kepresidenan; Center of Government

Full Text:

PDF

References


Andryan. 2020. Lembaga Kepresidenan: Sejarah dan Dinamika dalam Sistem Ketatanegaraan Indonesia. Malang: Setara Press.

Asshidiqie, Jimly. 2006. Perkembangan dan Konsolidasi Lembaga Negara Pascareformasi. Jakarta: Penerbit Sekretariat Jenderal dan Kepaniteraan Mahkamah Konstitusi RI.

Bakri, Rahmat. 2010. Urgensi Penataan Lembaga Kepresidenan. Academica, Vol 2 (1), p 341-350.

Fauzi, Akmal. 2024. “UU Lembaga Kepresidenan sangat Penting untuk Mencegah Cawe-cawe Presiden”, Media Indonesia, 24 April, https://mediaindonesia.com/politik-dan-hukum/666853/uu-lembaga-kepresidenan-sangat-penting-untuk-mencegah-cawe-cawe-presiden

Fitriansyah, Dianka Rinya. 2024. “Revisi UU Wantimpres dan Perbedaannya dengan DPA”, Tempo.co, 17 Juli, https://grafis.tempo.co/read/3636/revisi-uu-wantimpres-dan-perbedaannya-dengan-dpa

Gibss, Nancy & Duffy, Michael. 2013. The Presidents Club: Inside the World’s Most Exclusive Fraternity. New York: Simon and Schuster.

LAN. 2013. “Kajian Desain Kelembagaan Pemerintah Pusat (Arsitektur Kelembagaan Tahun 2014-2019)”, Laporan Akhir Pusat Kajian Kinerja Kelembagaan Lembaga Administrasi Negara, https://ppid.lan.go.id/wp-content/uploads/2014/10/Kajian-Desain-Kelembagaan.pdf

Kalil, Thomas. 2017. Policy Entrepreneurship at the White House: Getting Things Done in Large Organizations. Innovations: Technology, Governance, Globalization, Vol. 11 (3-4), p 4–21.

Koran Tempo. 2015. “Kisruh ‘West Wing’ Istana”, Editorial Koran Tempo, 15 Agustus, https://koran.tempo.co/read/editorial/380149/kisruh-west-wing-istana

Manan, Bagir. 2003. Lembaga Kepresidenan. Yogyakarta; FH UII Press.

Nur, Insan Tajudi. 2019. Urgensi Keberadaan Lembaga Kepresidenan Republik Indonesia. Jurnal Majelis, Ed. 9, p 93-108.

OECD. 2015. Centre Stage: Driving Better Policies from the Centre of Government. Paris: OECD.

OECD. 2018. Centre Stage 2: The Organisation and Functions of the Centre of Government in OECD Countries. Paris: OECD.

Prayudi & Pratiwi, Ngesti Ully. 2024. “Wacana Kembalinya Dewan Pertimbangan Agung dalam RUU Wantimpres”, Info Singkat Badan Keahlian DPR RI, Agustus, https://berkas.dpr.go.id/pusaka/files/info_singkat/Info%20Singkat-XVI-15-I-P3DI-Agustus-2024-171.pdf

Redi, Ahmad. 2015. “Saatnya Kantor Staf Presiden Dibubarkan”, detikNews, 29 Agustus, https://news.detik.com/kolom/d-3004508/saatnya-kantor-staf-presiden-dibubarkan

Shostak, Ray; Alessandro, Martin; Diamond, Patrick; Mosqueira, Edgardo & Lafuente, Mariano. 2023. The Center of Government, Revisited: A Decace of Global Reforms. Washington, D.C: Inter-American Development Bank.

Surbakti, Ramlan. 1998. “Reformasi Lembaga Kepresidenan RI: Suatu Pemikiran tentang Mekanisme Sukses dan Pembatasan Kekuasaan Presiden”, Pidato Pengukuhan Guru Besar Universitas Airlangga, https://repository.unair.ac.id/40175/2/gdlhub-gdl-grey-2009-surbaktira-9830-pg19710.pdf

Tanuredjo, Budiman. 2023. “Menantikan RUU Kepresidenan”, Kompas.id, 30 Desember, https://www.kompas.id/baca/opini/2023/12/30/menantikan-ruu-kepresidenan

Yusa, I Gede & Hermanto, Bagus. 2017. Gagasan Rancangan Undang-Undang Lembaga Kepresidenan: Cerminan Penegasan dan Penguatan Sistem Presidensiil Indonesia. Jurnal Legislasi Indonesia, Vol 14 (03), p 301-312.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.



@2017-2024
Jl. Hayam Wuruk No. 34-38 Bandung
Politeknik STIA LAN Bandung
Powered by OJS (Open Jounal Systems)