Inovasi Pelayanan Administrasi Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Makassar

Peby Wayasirli Amriani, Apriliana Wulandari, Andi Aofuddin Syam

Abstract


Dinas kependudukan dan pencatatan sipil Kota Makassar sebagai penyelenggara admnistrasi tentunya perlu melakukan Inovasi yang bertujuan meningkatkan kualitas pelayanan dan untuk memberikan pelayanan yang efisien dan efektif, tetapi faktanya pelayanan belum optimal dan masih sulit untuk menjangkau daerah terpencil. maka dilakukan kajian inovasi pelayanan administrasi kependudukan dan catatan sipil untuk mengetahui apa inovasi dan bagaimana penerapannya pada pelayanan admnistrasi yang berjalan di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Makassar. Jenis penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan penjabaran deskriptif dengan teknik pengumpulan data berupa obesrvasi dan  wawancara. Informan yang diambil dalam hal ini yaitu Ahli Muda Pranata Komputer Sub Koordinator Inovasi Pelayanan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil kota Makassar. Hasil kajian menemukan inovasi pelayanan yaitu inovasi program KUCATAT’KI. Inovasi ini merupakan sistem informasi yang berbasis android yang bekerjasama dengan rumah sakit/puskesmas dan kelurahan yang dapat melaporkan kelahiran dan kematian tanpa perlu datang kekantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil dimana hal ini dapat memudahkan masyarakat  untuk mengurus admnistrasi kependudukan dan catatan sipil secara cepat, mudah, dan tepat. Program ini juga sebagai upaya terobosan untuk mendukung kota Makassar sebagai sombere dan smart city dalam rangka mewujudkan Makassar kota dunia.


Keywords


Inovasi; Pelayanan Administrasi; Kucatat’ki

Full Text:

PDF

References


Astuti, P. (2019). Inovasi Pelayanan Administrasi di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Luwu Timur. Universitas Muhammadiyah Makassar.

Islamiah, N. A. (2017). Disdukcapil Makassar Layani Warga Kepulauan Sangkarang Hingga Tengah Malam. Tribun Makassar.Com.

Khusniyah, T. W., & Wana, P. R. (2020). Persepsi Mahasiwa PGSD Pada Inovasi Pembelajaran E-learning. http://journal2.um.ac.id/index.php/wsd/article/view/11267/5315

Syam, H., Patmasari, E., & Anugrah, A. (2021). Analisis Program One Agency One Innovation Dalam Meningkatkan Pelayanan Publik di Kabupaten Wajo.

Wiryanto, W. (2020). Inovasi Pelayanan Administrasi Kependudukan di Indonesia Selama Pandemi Covid-19.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.



@2017-2024
Jl. Hayam Wuruk No. 34-38 Bandung
Politeknik STIA LAN Bandung
Powered by OJS (Open Jounal Systems)